• Berita

Kunjungi UM Purworejo, Dinpermasdes Kabupaten Purworejo Diskusikan Kerjasama dengan UM Purworejo

  • Berita

Kunjungi UM Purworejo, Dinpermasdes Kabupaten Purworejo Diskusikan Kerjasama dengan UM Purworejo

blog-thumb

Kunjungi UM Purworejo, Dinpermasdes Kabupaten Purworejo Diskusikan Kerjasama dengan UM Purworejo

  • Humas
  • 25 Januari 2021
  • Dibaca 1096 Kali

Universitas Muhammadiyah Purworejo menerima kunjungan dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perdesaan (Dinpermasdes) Kabupaten Purworejo pada Senin (25/01/2021). Kunjungan tersebut dalam rangka sinkronisasi program kerjasama antara Dinpermasdes dengan UM Purworejo.

Acara dihadiri perwakilan dari Dinpermasdes Kabupaten Purworejo, Abdul Malik SE., MM selaku Kabid Pengembangan Kerjasama Desa dan Kawasan Perdesaan, Rektor UM Purworejo, Dr. Rofiq Nurhadi, M.Ag., Wakil Rektor 4 Bidang Kerjasama, Tri Ermayani, M.Ag., Kepala UPT Kerjasama, Tusino, M.Pd.B.I., serta pengelola Inkubator Bisnis UM Purworejo, Dyah Panuntun Utami, S.P., M.Sc. dan Fitri Rahmawati, S.E., M.M.

Wakil Rektor 4, Tri Ermayani, M.Ag mengatakan bahwa UM Purworejo telah menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Purworejo dalam bidang pengabdian kepada masyarakat. Adapun wujud kerjasama tersebut diantaranya berupa program Kuliah Kerja Nyata (KKN) di wilayah Kabupaten Purworejo. Sedangkan pada pertemuan tersebut mendiskusikan mengenai rencana perpanjangan kerjasama antara UM Purworejo dengan Pemkab Purworejo serta implementasinya kedepan.  

“Program kerjasama yang akan berlanjut, yakni berkaitan dengan program KKN dan program pendampingan BUMDES. Harapannya, semoga kerjasama yang telah terjalin dapat berlanjut dan berjalan dengan baik,” ungkapnya.