Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMPWR) – UPT Perpustakaan menyelenggarakan Workshop Perpustakaan Sekolah Muhammadiyah se- Kabupaten Purworejo pada Kamis, 17 Oktober 2024. Bertempat di Ruang Sidang FKIP, workshop ini dihadiri oleh Kepala Sekolah dan Kepala Perpustakaan dari 24 SD/MI hingga SMA/K Muhammadiyah di Purworejo. Kegiatan ini juga merupakan rangkaian acara Milad ke – 60 UMPWR.
Dr. Mujiyem Sapti, S.Pd , M.Si., selaku koordinator seksi Pekan Ilmiah Panitia Milad ke – 60 UMPWR menyampaikan bahwa dalam kegiatan milad ke – 60 UMPWR merangkul banyak pihak mulai dari warga umum, anak – anak sekolah, maupun warga muhammadiyah. Termasuk kegiatan workshop ini mengundang bapak/ibu perwakilan sekolah muhammadiyah. “Harapannya dengan workshop ini bisa menjadi wawasan Bapak/Ibu terkait pengelolaan perpustakaan sekolah Muhammadiyah di Kabupaten Purworejo”, jelasnya.
Drs. H. Bunadi, M.M., ketua Mejelis Dikdasmen dan PNF PDM Purworejo, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada UMPWR yang menyelenggarakan workshop perpustakaan ini. “Acara ini sangatlah penting, karena saya melihat rapor mutu pendidikan di butir literasi masih banyak yang kuning dan merah, maka dengan kegiatan ini semoga bisa menjadi motivasi bagi para guru dan siswa untuk betul – betul mengoptimalkan perpustakaan di sekolah”, katanya. Drs. Bunadi berharap dengan kegiatan ini kedepan perpustakaan di sekolah bisa disulap sedemikian rupa sehingga diminati dan anak-anak senang untuk mengunjungi perpustakaan sekolah.
Workshop Perpustakaan dibuka oleh Wakil Ketua Panitia Milad ke – 60 UMPWR, Dr. Hermawan, M.Pd.I., dan dilanjutkan dengan materi yang disampaikan oleh Pustakawan UPT Perpustakaan UMPWR yaitu Ema Nur Iftitah Ratnaningrum, S.Hum., dan Juwanti Utami, SIP.
Ema Nur Iftitah Ratnaningrum, S.Hum. pembicara pertama menyampaikan materi terkait Urgensi Penyelenggaraan Perpustakaan Sekolah. Dalam materinya, Ema menjelaskan peran penting keberadaan perpustakaan sebagai bagian integral dari sekolah yang mampu mendukung tercapainya tujuan pendidikan. Selain itu, perpustakaan perlu dikelola dengan baik oleh tenaga perpustakaan yang mumpuni serta didukung penuh oleh pemegang kebijakan. Adapun upaya peningkatan kapasitas tenaga perpustakaan dapat dilakukan dengan berpartisipasi aktif dalam diklat kepustakawanan, salah satunya yang difasilitasi oleh Perpustakaan Nasional RI melalui Eldika (E-Learning Diklat Kepustakawanan).
Juwanti Utami, SIP., pembicara kedua menyampaikan materi terkait Pengorganisasian Koleksi yang menjelaskan secara rinci hal-hal teknis seputar koleksi perpustakaan. Mulai dari pengadaan,pengolahan,sampai penataan koleksi agar koleksi tersebut dapat dimanfaatkan oleh para guru dan siswa. Selain itu,agar koleksi buku bertambah,perpustakaan perlu memperluas jaringan dan kerjasama dengan berbagai pihak. Salah satu nya dengan perpustakaan nasional Republik Indonesia. Perpustakaan nasional RI mengadakan program hibah buku untuk perpustakaan sekolah seluruh Indonesia. Hibah ini didapat melalui pendataan perpustakaan secara nasional dengan menggunakan Nomor Pokok Perpustakaan (NPP). Perpustakaan sekolah Muhammadiyah sePurworejo ini diharapkan mendaftarkan perpustakaan nya agar mendapatkan NPP sebagai sarana untuk pengembangan perpustakaan,baik dari segi koleksi,tenaga pengelola maupun sarana dan prasarananya.
13 Januari 2021
14 Januari 2020
25 Februari 2021
27 September 2021