Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMPWR) – lebih kurang 610 peserta PPG dari seluruh Indonesia mengikuti Orientasi Peserta PPG Guru Tertentu Piloting II Tahun 2024 UMPWR secara daring melalui Zoom Meeting. Kegiatan Orientasi Peserta PPG Guru Tertentu Piloting II Tahun 2024 di Universitas Muhammadiyah Purworejo ini diselenggarakan untuk mencapai beberapa tujuan, antara lain Pengenalan Program dan Kebijakan PPG, Pengenalan Lingkungan Akademis Kampus, Pengembangan Kompetensi Guru Masa Depan, Pemahaman Struktur dan Sistem Pembelajaran PPG, Pengenalan Uji Kompetensi Pendidikan Profesi Guru (UKPPPG) dan Sistem Informasi Manajemen Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (SIMPKB) atau Platform Merdeka Mengajar (PMM), dan Persiapan Akademis dan Profesional Peserta. Secara keseluruhan, orientasi ini bertujuan untuk mempersiapkan peserta secara menyeluruh agar dapat mengikuti program PPG dengan baik dan mampu menjadi guru profesional yang siap menghadapi tantangan pendidikan di masa depan.
Pembicara dalam kegiatan ini adalah Rektor UMPWR Assoc. Prof. Dr. Teguh Wibowo, M.Pd. tentang Kebijakan PPG dan Pengenalan Lingkungan Akademis Kampus, Dekan FKIP UMPWR Dr. Riawan Yudi P., M.Pd. tentang Guru Masa Depan dan Kurikulum Merdeka, Ketua Program Studi PPG UMPWR Dr. Yuli Widiyono, M.Pd., tentang Struktur dan Sistem Pembelajaran PPG Guru Tertentu, Dr. R. Wakhid Akhdinirwanto, M.Si. tentang UKPPPG, dan Agung Dwi Asmoro, S.Kom. tentang SIMPKB/PMM. Selama kegiatan Orientasi Peserta PPG Guru Tertentu Piloting II Tahun 2024 suasana berlangsung sangat dinamis dan penuh antusiasme. Peserta menunjukkan keterlibatan aktif dalam setiap sesi, baik selama pemaparan materi oleh narasumber maupun dalam sesi tanya jawab. Pada setiap sesi, peserta dengan semangat mengikuti penjelasan, serta banyak yang mengajukan pertanyaan yang mendalam dan relevan mengenai materi yang disampaikan. Interaksi yang intens ini mencerminkan ketertarikan dan komitmen tinggi peserta untuk memahami dan memanfaatkan informasi yang diberikan. Keterlibatan mereka dalam diskusi dan pertanyaan yang diajukan menunjukkan keberhasilan kegiatan dalam menciptakan suasana pembelajaran yang interaktif dan bermanfaat.
Dekan FKIP UMPWR Dr, Riawan Yudi P., M.Pd. menyampaikan, "Lakukanlah perubahan dari hal sekecil mungkin, dimana berarti peserta PPG disarankan untuk memulai dengan perubahan kecil yang mudah diimplementasikan. Perubahan kecil ini, seperti penyesuaian metode atau materi ajar, dapat memiliki dampak besar dalam jangka panjang dan membantu menerapkan Kurikulum Merdeka secara efektif. Ini juga memungkinkan peserta untuk menguji dan menilai dampak perubahan sebelum melakukan perubahan yang lebih besar", jelasnya.
Ketua Program Studi PPG UMPWR Dr. Yuli Widiyono, M.Pd berharap semoga seluruh peserta bisa mengikuti rangkaian proses pembelajaran PPG Guru Tertentu ini dengan baik dan bisa lulus semuanya, sukses menjadi guru professional. “Semoga setelah mengikuti PPG ini bisa memberikan motivasi, sehingga bisa meningkatkan kualitas pengajaran Bapak/Ibu semuanya”, kata Dr. Yuli Widiyono, M.Pd.
13 Januari 2021
14 Januari 2020
25 Februari 2021
27 September 2021