• Berita

Prodi PTO UMPWR Persembahkan Motor Listrik Berbasis Sel Surya bagi Mahasiswa Difabel

  • Berita

Prodi PTO UMPWR Persembahkan Motor Listrik Berbasis Sel Surya bagi Mahasiswa Difabel

blog-thumb

Prodi PTO UMPWR Persembahkan Motor Listrik Berbasis Sel Surya bagi Mahasiswa Difabel

  • Humas dan Protokoler UMPWR
  • 20 Agustus 2024
  • Dibaca 310 Kali

Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMPWR) – Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif (PTO) mempersembahkan sepeda motor roda tiga berbasis sel surya untuk mahasiswa difabel di UMPWR. Prodi PTO telah melaksanakan sosialisasi motor listrik tersebut pada Selasa, 20 Agustus 2024 siang di Ruang Rapat Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Sosialisasi ini juga dihadiri oleh Keluarga Mahasiswa Difabel (KAMADIFA) UMPWR.

Motor listrik ini diharapkan dapat membantu dan mempermudah mobilitas mahasiswa difabel di lingkungan kampus UMPWR. Rektor UMPWR, Assoc. Prof. Dr. Teguh Wibowo, M.Pd., dalam sambutannya  menyampaikan harapannya agar motor listrik yang merupakan produk inovasi pembelajaran dari Prodi PTO ini dapat membantu para mahasiswa difabel untuk mobilisasi kegiatan yang berada di lingkungan kampus UMPWR. Rektor juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada kinerja dari tim inovasi pembelajaran dan teknologi bantu Prodi PTO yang telah berinovasi merakit sepeda motor roda tiga berbasis sel surya untuk mahasiswa difabel, yang tentunya sangat ramah lingkungan.

Perakitan motor listrik ini merupakan tindaklanjut dan hasil dari Hibah Bantuan Inovasi Pembelajaran dan Teknologi Bantu untuk Mahasiswa Penyandang Disabilitas Tahun 2024 yang diterima Prodi PTO dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi. Rektor berharap bahwa inovasi ini tidak berhenti pada motor listrik tersebut, tetapi juga akan ada produk-produk lainnya dari tim-tim yang ikut dalam hibah inovasi pembelajaran bagi mahasiswa penyandang disabilitas. 

Acara sosialisasi motor litrik roda tiga berbasis sel surya pada Selasa, 20 Agustus 2024


Pada acara sosialisasi tersebut, salah satu tim perakit motor listrik, Dr. Suyitno, M.Pd., menjelaskan tentang fitur-fitur yang ada dalam motor listrik untuk difabel tersebut, dan juga bagaimana cara penggunannya. Selanjutnya Ari Kistanto selaku ketua KAMADIFA menyatakan bahwa motor listrik ini sangat bermanfaat bagi teman-teman difabel. Ari Kistanto dan juga Pembina Kamadifa, Ir. H. Didik Widiyantono, M.Agr., juga mengucapkan terima kasih karena telah diberikan pelayanan dalam hal ini dirakitkan motor listrik yang akan memudahkan mobilitas mahasiswa difabel di kampus.

Ketua tim Hibah Inovasi Pembelajaran dan Teknologi Bantu, Dwi Jatmoko, M.Pd.,berterima kasih atas dukungan semua pihak khususnya pimpinan UMPWR, sehingga inovasi pembelajaran motor listrik roda tiga berbasis sel surya untuk mahasiswa difabel tersebut dapat selesai dengan baik. Dwi Jatmoko juga terbuka terhadap masukan-masukan  yang kurang sesuai terhadap kenyamanan  dalam motor listrik tersebut agar nantinya bisa diperbaiki.