• Berita

Revisi Panduan Kurikulum OBE, Kaprodi Teknologi Informasi UMPWR Hadiri Rapat Kerja di Universitas AMIKOM Yogyakarta

  • Berita

Revisi Panduan Kurikulum OBE, Kaprodi Teknologi Informasi UMPWR Hadiri Rapat Kerja di Universitas AMIKOM Yogyakarta

blog-thumb

Revisi Panduan Kurikulum OBE, Kaprodi Teknologi Informasi UMPWR Hadiri Rapat Kerja di Universitas AMIKOM Yogyakarta

  • Humas
  • 23 Februari 2024
  • Dibaca 214 Kali

Ketua Program Studi Teknologi Informasi Universitas Muhammadiyah Purworejo (PSTI UMPWR) menghadiri Rapat Kerja Pembahasan Kurikulum INFOKOM berbasis OBE Putaran ke-12 di Universitas AMIKOM Yogyakarta pada 22-23 Februari 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bidang Standarisasi Kurikulum berbasis KKNI Kluster II Bidang Pengembangan Perguruan Tinggi Dewan Pengurus Pusat Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk Melaksanakan revisi atau update buku panduan kurikulum OBE Teknonologi Informasi sesuai  dengan panduan terbaru dan Permendikti 2023.

Rektor Universitas AMIKOM Yogyakarta Prof. Dr. M. Suyanto, M.M turut hadir memberikan sambutannya pada kegiatan ini. Sebagai Keynote Speaker Prof. Dr.rer.nat. Achmad Benny Mutiara,S.Si., S.Kom, dan pemateri kegiatan salah satunya adalah Prihandoko, MIT., Ph.D. Adapun peserta dari kegiatan ini adalah para Koordinator Forum Program Studi  (FORDI) INFOKOM.

Kegiatan di awali dengan sambutan- sambutan oleh beberapa pejabat terkait  dan sambutan oleh Rektor Universitas AMIKOM Yogyakarta. Pembicara dianjutkan oleh Ketua Umum  Aptikom Prof. Dr.rer.nat. Achmad Benny  Mutiara, S.Si., S.Kom dengan materi perkembangan materi Infokom berdasarkan CS 2023. Materi selanjutnya adalah Konsep dan Implementasi OBE oleh Sekjen 2 Aptikom Bapak Prihandoko, MIT., Ph.D. Setelah selesai materi, masuk ke sesi paralel, peserta bimtek ke kelompok bimtek dan peserta raker ke kelas Raker selama 2 hari.

OBE atau Outcome Based Education adalah prinsip pembelajaran yang berfokus pada luaran pembelajaran. Jadi sebelum dosen mulai mengajar yang terfikir adalah bukan besok saya mau mengajar apa tetapi setelah  selesai kuliah, mahasiswa saya bisa apa.Kurikulum OBE juga dijadikan dasar untuk prodi bisa menjadi prodi dengan Akreditasi      Internasional. Ketua Program Studi PSTI UMPWR mengatakan, “Prodi Teknologi Informasi UMPWR memproyeksikan tahun 2025 sudah menerapkan Kurikulum OBE dan tahun 2026  sudah mengajukan akreditasi Internasional melalui IABEE (Indonesian Acreditation Board for Eduacation Engineering)”.